Delon Yakin Jill Perempuan Tegar

| |


JAKARTA - Delon yakin mantan pacarnya, Jill Gladys yang dianiaya oleh pacar baru, merupakan figur seorang perempuan tegar.

"Aku yakin dia orang yang tegar dan dia juga punya Tuhan. Pasti dia menjalani ini semua bersama Tuhan," ujar Delon yang dijumpai di The Peak, Jalan Sudirman, Jakarta, Minggu (3/1/2010).

Delon mengaku, hilang kontak dengan janda satu anak itu setelah mereka putus. Penyebabnya, ponsel Delon hilang. Lantaran tak bisa mengontak Jill, Delon cukup mendoakan saja.

"Aku enggak tahu nomornya karena handphone aku hilang. Paling aku coba mendoakan saja. Karena kekuatan doa bisa menguatkan seseorang. Doa itu paling mujarab daripada SMS atau telepon. Apalagi sekarang (kemarin) aku mau ke gereja, jadi sekalian aku doakan," akunya.

Terkesan cuek dengan musibah yang menimpa Jill, Delon berkilah tak ada niat bermusuhan. "Kita tetap berteman sampai kapanpun. Buat apa sih cari musuh? Kita tetap berteman kok," tegasnya.

Jika masih berteman, maukah Delon bertemu Jill?
"Aku enggak tahu keberadaan dia di mana," kilahnya.

Saat masih menjalin asmara dengan presenter gosip itu, Delon memang sempat mendapat tentangan dari ibundanya. Sang bunda tidak setuju Delon pacaran dengan Jill karena status janda yang disandangnya. (ang)

sumber :

0 comments:

Post a Comment