Gary Iskak Mantap Ceraikan Richa yang Sedang Hamil

| |


JAKARTA - Gary Iskak baru lima bulan menikahi Richa Novischa. Kini, Richa tengah hamil empat bulan. Bukannya menyayangi istri yang sedang hamil, aktor film D'Bijis ini malah akan mengajukan permohonan talak.

Gary sudah resmi menunjuk Sandy Arifin sebagai pengacara untuk menangani kasus perceraiannya. Gary yang dihubungi okezone, Kamis (31/12/2009) malam, menuturkan bahwa Gary telah datang ke kantornya seminggu lalu untuk konsultasi perceraian.

"Selain konsultasi masalah rumah tangga, Gary bertanya bagaimana langkah hukum kalau mau menggugat cerai dan masalah hukum lain. Gary bilang akan membicarakan lagi dengan istrinya. Saya juga masih akan menyarankan diselesaikan dengan baik-baik dulu," jelas Sandy.

Seusai mengobrol panjang lebar dengan Sandy, Gary berjanji akan berupaya mencari jalan tengah dari konflik rumah tangga yang menimpanya terlebih dahulu.

"Kalau memang ada masalah, dicari dulu solusi terbaik. Tapi kalau memang tidak bisa diselesaikan, dia akan datang lagi ke saya," imbuh pengacara yang pernah menangani perceraian Ariel-Sarah Amalia dan Vira Yuniar-Teuku Ryan itu.

Menurut Sandy, pada kunjungan pertama Gary, aktor yang sudah pernah menikah sebelum dengan Richa itu hanya konsultasi 30 menit saja.

"Dia enggak cerita banyak karena cuma datang sebentar. Hanya 30 menit. Intinya dia bilang, rumah tangganya lagi ada masalah prinsip yang tidak bisa diselesaikan. Sudah tidak ada kecocokan," terangnya.

Pernikahan Gary dan Richa sendiri sebenarnya masih diselimuti misteri. Gary mengaku menikahi Richa secara resmi. Namun, muncul dugaan mereka menikah siri. Pasalnya, ada pengakuan dari KUA Ciomas, Bogor, bahwa Gary belum mendaftarkan pernikahan dan hanya menikah secara agama. (ang)

sumber :

0 comments:

Post a Comment